Tourin Blog

Tips Traveling Bersama Hewan Peliharaan Tourin ID

Pecinta Anabul! Ini Tips Traveling Bersama Hewan Peliharaan | Tourin ID

Pengen liburan ke luar negeri ditemani anabul kesayanganmu? Gak perlu khawatir! Selama kamu concern terhadap perencanaan, maka gak bakal ada kendala berarti. Tourin.ID punya beberapa tips traveling bersama hewan peliharaan yang bisa bikin liburanmu tetap nyaman dan menyenangkan.

Apakah Boleh Bawa Hewan Peliharaan saat Liburan ke Luar Negeri?

Tips Traveling Bersama Hewan Peliharaan Tourin ID
Seekor anjing sedang menunggu di bandara. Source: Freepik/Vecstock

Bagi yang memiliki anabul di rumah tentu akan sangat sedih bila harus meninggalkan mereka selama beberapa hari/minggu. Pertanyaannya, apakah boleh membawa binatang peliharaan selama penerbangan?

 

Di luar negeri sendiri, kebanyakan maskapai mengizinkan kamu untuk membawa peliharaan ke dalam pesawat. Tentunya juga ada aturan dan syarat yang mesti ditaati. Sedangkan di Indonesia, hanya beberapa maskapai saja yang mengizinkan. Beberapa juga hanya mengizinkan selama penerbangan domestik. Ataupun kalau anabul itu diizinkan, mereka akan ditempatkan di bagasi, bukan di kabin.

7 Tips Traveling Bersama Hewan Peliharaan

Tips Traveling Bersama Hewan Peliharaan Tourin ID
Seekor anjing lucu sedang bersama pemiliknya di dalam mobil. Source: Freepik/Freepik

Kendala yang akan dirasakan pun tidak sebatas aturan di dalam pesawat saja, namun ketika nantinya tiba di destinasi liburan pun bakal hadir kendala lainnya. Oleh karena itu, mari simak beberapa tips bermanfaat berikut. Dijamin, bawa hewan peliharaan saat liburan jadi tetap nyaman dan menyenangkan.

1. Tetapkan Destinasi yang Ramah Hewan Peliharaan

Yang perlu dicatat, masih terdapat negara yang penduduknya tabu terhadap binatang, salah satunya anjing. Hal ini pun bisa berpengaruh pada penerimaan mereka terhadap hewan peliharaan di tempat publik, seperti transportasi. Sebagai pendatang, kita pun berkewajiban menyesuaikan dengan norma yang berlaku. Sehingga ada baiknya, kamu me-list terlebih dahulu, mana destinasi liburan yang terbuka terhadap berbagai jenis hewan peliharaan.

2. Riset dan Pesan Akomodasi yang Ramah Hewan Peliharaan

Tidak semua hotel membolehkan penginap membawa binatang ke dalam ruangan. Maka penting bagi kamu untuk meriset dari jauh hari dan memilih hotel yang membolehkan anabul masuk. Opsi adanya balkon atau ruangan terbuka juga bisa dipertimbangkan agar bisa menjadi tempat anabul merilekskan diri di udara segar.

3. Riset tentang Kebijakan Tiap Maskapai

Tips ini amatlah penting. Jangan sampai kamu merasa yakin diperbolehkan, eh ternyata ketika tiba di bandara, anabulmu dilarang untuk dibawa. Kan, sedih?

 

Oleh karenanya, persiapkan dulu keberangkatanmu dengan melakukan riset tentang kebijakan tiap maskapai. Berdasarkan riset kami dari beberapa sumber kredibel, berikut ringkasan dari kebijakan tiap maskapai besar di Indonesia.

a) Garuda Indonesia

Dilansir dari laman resminya, maskapai Garuda Indonesia (penerbangan internasional) hanya mengizinkan hewan peliharaan masuk ke dalam kompartemen dek bawah, tidak di kabin utama. Pastikan kamu juga sudah melapor ke kantor check in maksimal satu jam sebelum keberangkatan.

b) Lion Air

Di maskapai Lion Air, kamu hanya boleh membawa binatang peliharaan pada penerbangan domestik. Jadi, ketika ingin ke luar negeri bersama anabul, pastikan menggunakan maskapai lain, ya!

c) Air Asia

Maskapai Air Asia lebih ketat dalam menerapkan kebijakan membawa hewan peliharaan. Mereka tidak mengizinkan adanya hewan, baik pada kabin ataupun bagasi. Hewan, hanya diizinkan selama berjenis “service animal” atau hewan yang membantu pemilik disabilitas. Itupun hanya pada rute ke India (i5) dan Jepang (DJ).

4. Mengunjungi Dokter Hewan

Datang ke dokter hewan dilakukan dalam rangka menjamin bahwa hewan peliharaanmu telah tervaksinasi dan memiliki obat-obatan. Selain itu, penting juga untuk mendapatkan surat/sertifikasi kesehatan khusus yang menjadi syarat penerbangan. Konsultasikan lah segala hal terkait kondisi dari hewan peliharaanmu untuk mencegah terjadinya hal yang tidak diinginkan (sakit, stress, dsb) ketika tiba di tujuan.

5. Membawa Travel Bag atau Travel Box

Saat kamu akan melakukan perjalanan jauh menuju tempat wisata, maka ada baiknya menaruh hewan peliharaanmu di travel bag atau travel box. Hal ini dilakukan demi mencegah si anabul kabur sekaligus juga memudahkanmu ketika ingin melakukan aktivitas lain.

6. Melatih Hewan Peliharaan agar Terbiasa Bepergian

Perlu diketahui bahwa tidak semua binatang langsung merasa nyaman ketika bepergian di dalam mobil atau transportasi publik. Karena hal inilah maka kamu wajib untuk melatihnya agar terbiasa. Ajaklah mereka untuk bepergian ke tempat terdekat dulu. Bisa juga dengan berkonsultasi ke dokter hewan untuk mengatasi kondisi mabuk ketika di transportasi.

7. Membawa Mainan Kesukaannya

Selayaknya kamu membawa anak atau bayi, maka binatang pun begitu. Untuk membuat mereka nyaman dan terhibur maka siapkanlah mainan kesukaannya. Hal ini bisa mencegah potensi stress pada hewan.

Bawa hewan peliharaan saat liburan ternyata tak semerepotkan itu, kan? Selama kita telah meriset dari jauh hari dan menyiapkan mental/fisik anabul, maka liburan menyenangkan bersama binatang tercinta akan terwujud.


Kalau kamu ingin traveling bersama hewan peliharaan ke destinasi yang mengagumkan, cobalah untuk mencari berbagai destinasinya di aplikasi Tourin.ID. Mulai dari Thailand, Jepang, Korea Selatan, Swiss, dan banyak negara keren lainnya telah tersedia. Liburan bareng Tourin.ID dijamin aman dan nyaman!

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *