Tourin Blog

Paket Umroh VIP 10 Hari – Dubai Series | Tourin ID

Paket Umroh VIP Tourin ID

Kenyamanan merupakan hal yang didambakan oleh semua orang. Termasuk bagi para calon jamaah haji dan umroh. Kenyamanan travel agent, kenyamanan proses keberangkatan, hingga kenyamanan menginap di akomodasi berkualitas, semuanya tentu akan membawa kebahagiaan. Oleh karenanya, lahirlah umroh VIP.


Umroh VIP adalah jenis umroh yang menggabungkan pengalaman spiritualitas dan pengalaman merasakan kenyamanan spesial. Mereka yang memilih paket umroh VIP, nantinya akan mendapatkan layanan & fasilitas spesial tambahan, seperti akomodasi bintang 4 atau 5 atau tambahan rute perjalanan ke destinasi kelas 1.

Paket Umroh VIP yang Dicari-cari Jamaah

Paket Umroh VIP Tourin ID
Pemandangan jamaah haji dan umroh di Tanah Suci. Source: Pixabay/Abdullah Shakoor

Anda masih belum menemukan paket umroh VIP yang cocok? Tak usah khawatir, selama ada Tourin.ID kebutuhan umroh atau liburan ke luar negeri pasti terpenuhi. Di aplikasi kami telah tersedia beragam jenis paket umroh reguler hingga paket umroh VIP 2024.


Salah satunya, kami memiliki Paket Exclusive Umroh Syawal Plus Dubai 10 Hari by Emirates Airlines. Sebagaimana kita ketahui, Dubai merupakan destinasi timur tengah yang masuk kelas 1. Berbagai tempat ikonik yang menawarkan pengalaman VIP bisa Anda datangi. Mulai dari Burj Khalifa, Jumeirah Beach Burj Al Arab, hingga Mall of Emirates.

Itinerary Lengkap Umroh VIP

Paket Umroh VIP Tourin ID
Dubai merupakan destinasi kelas 1 di Timur Tengah. Source: Pixabay/Rivella

Hari Pertama:

Dengan maskapai populer, yaitu Emirates Airlines, para jamaah akan sama-sama berangkat dari Bandar Udara Internasional Soekarno Hatta. Jamaah akan berkumpul di terminal 3 dan mendapatkan penerbangan di jam 13.00 WIB.

 

Setibanya di Bandar Udara Internasional Dubai, jamaah akan diarahkan untuk langsung menuju hotel Ibis Al Barsha (setaraf bintang 4). Berbagai fasilitas & layanan hotel kelas VIP akan memanjakan Anda sebelum besoknya memulai perjalanan.

Hari Kedua:

Di hari kedua ini, seharian para jamaah akan melakukan City Tour dengan mengunjungi beberapa tempat ikonik di Dubai. Pertama, diawali dengan mengunjungi pantai Jumeirah beserta hotel luxury bernama Burj Al Arab yang punya bentuk mirip layar perahu. Selanjutnya, para jamaah akan melihat dari dekat Burj Khalifa yang menjadi gedung tertinggi di dunia. Tak ketinggalan, yaitu Distrik Marina yang merupakan kota kanal buatan mewah di Dubai. 

 

Ingin juga merasakan pengalaman shopping di Dubai? Tenang, Anda juga akan dibawa ke Mall of The Emirates yang merupakan Mall terbesar kedua di Dubai.

 

Setelah berkelana dari pagi hingga sore, selanjutnya jamaah akan langsung terbang ke Madinah dan beristirahat di hotel Grand Plaza. Persiapkan diri untuk memulai rangkaian ibadah keesokan harinya.

Hari Ketiga:

Mengawali rangkaian ibadah, di hari ketiga ini para jamaah akan menghabiskan banyak waktu di Masjid Nabawi dan berziarah ke makam Rasulullah SAW beserta keluarga dan para sahabatnya.

Hari Keempat:

Hari berikutnya, para jamaah akan mengunjungi beberapa tempat bersejarah umat Islam. Mulai dari Masjid Quba yang merupakan masjid pertama umat muslim, kemudian Jabal Uhud yang jadi lokasi peperangan Rasulullah, serta Masjid Qiblatain yang merupakan saksi perpindahan arah kiblat umar muslim.

Hari Kelima:

Di hari kelima inilah proses umroh akan dimulai. Miqat dilakukan dari Masjid Bir Ali. Selanjutnya, para jamaah akan naik Kereta Cepat Haramain untuk menuju Mekkah dan bersiap menunaikan ibadah umroh.

Hari Keenam:

Di hari keenam, jamaah akan diberikan waktu full untuk mengecas spiritual di kota Mekkah. Berbagai aktivitas yang akan dilakukan antara lain: tadarus Quran, i’tikaf, mengikuti tausyiah, hingga menunaikan ibadah sunnah.

Hari Ketujuh:

Jamaah diperbolehkan untuk menunaikan ibadah umroh yang kedua. Namun, sebelum itu akan dilakukan wisata religi terlebih dahulu. Kunjungan akan dilakukan ke Jabal Tsur, Jabal An Nur (Gua Hira), dan Jabal Rahma.

Hari Kedelapan:

Di hari kedelapan, rangkaian kegiatan akan kembali difokuskan untuk meningkatkan spiritualitas. Para jamaah bisa mengevaluasi proses ibadah yang sudah dikerjakan (mutabaah yaumiyah) dan meningkatkan amalan hingga bergantinya hari.

Hari Kesembilan:

Sehari sebelum pulang ke Indonesia, jamaah akan melaksanakan tawaf wadah yang merupakan tawaf penutup sebelum meninggalkan Mekkah. Kemudian, juga akan mengunjungi Masjid Qisas. Di masjid bergaya minimalis ini, dulunya pemerintah Arab menerapkan berbagai hukuman kepada pelanggar aturan, termasuk hukum pancung.

Hari Kesepuluh:

Jamaah akan melakukan perjalanan pulang menuju Jakarta.

Fasilitas, Layanan, dan Biaya Umroh

Paket Umroh VIP Tourin ID
Pesawat Emirates Airlines sedang mengudara di langit. Source: Pixabay/Adege

Anda bisa memiliki paket umroh VIP ini dengan HARGA 31.8 JUTA. Tentunya lengkap dengan beberapa fasilitas dan layanan berikut ini:

 

  • Tiket Pesawat by Emirates Airlines

  • All Hotel 4 Star (Ibis Al Barsha – Dubai, Grand Plaza – Madinah, Olayan Ajyad Al Massa – Mekkah)

  • Visa Umroh & Visa Tour

  • Asuransi Perjalanan

  • Transportasi Full AC & Kereta Cepat Haramain

  • Mutawif (Pendamping Umroh) Berpengalaman

  • Makan 3x Sehari

  • Air Zam-Zam 5 Liter

 

Beberapa hal yang tidak masuk ke dalam fasilitas dan perlu biaya tambahan untuk mendapatkannya, antara lain:

 

  • Pembuatan Paspor

  • Vaksin Meningitis

  • Perlengkapan, Lounge, dan Manasik Umroh (Add-Ons 1.5 Juta)

  • Bagasi Ekstra

  • Fasilitas Hotel Tambahan

  • Biaya Pribadi

 

Tertarik dengan paket umroh di atas? Segera check out paketnya sekarang biar seat Anda segera teramankan. Dapatkan cashback menarik sampai 500 ribu rupiah untuk pembelian pertama Anda!

 

Temukan juga berbagai paket umroh VIP 2024 lainnya di dalam aplikasi Tourin.ID. Setiap travel agent-nya sudah terkurasi, tidak akan ada lagi penipuan, ibadah ke tanah suci pun akan jadi lancar. Download aplikasinya sekarang, di Play Store maupun App Store.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *